Memberikan Informasi seputar tempat wisata yang sedang Hits di wilayah Jawa Tengah dan Sekitarnya.

Wisata Mata Air Sendang Senjoyo Salatiga, Tempat Spot Foto Ikan

Wisata Mata Air Senjoyo Salatiga - Sebuah pengalam baru berkunjung ke tempat wisata mata air senjoyo. Tempatnya cukup nyaman, sejuk, dan teduh. Kolam air yang sangat jernih dan airnya yang segar ditambah gerombolan ikan yang jumlahnya mungkin mencapai ribuan, bikin betah berlama-lama di sini. Kawasan ini masih daerah Kota Semarang Atas.
https://spotsemarang.blogspot.com/2018/12/6-tempat-wisata-dan-spot-foto-paling.html
Picture by Instgram : @ita_biuma
Tempat santai murah meriah. Cuma bayar parkir 2ribu. Banyak jajanan dan ramai orang yang berenang, aktivitas nyuci warga sekitar, maupun cuma jalan - jalan, tempatnya asik. Selain itu banyak sejarah dan mitos di daerah ini, disebelah utara di atas pemandian dan ada makam yang dikeramatkan yaitu makam Mbah Slamet begitu warga sekitar menyebutnya.

salatiga
Picture by Instagram : @ridwanonelis
Tempatnya asik, benar-benar memanfaatkan alam. Digunakan untuk aktivitas warga sekitarnya seperti mandi dan mencuci. Ada kolam mandi dan kolam yang berisi ikan ada pula aliran sungai yang bisa dimanfaatkan untuk spot foto. seperti halnya spot foto di Kota Semarang.

Sumber mata air ini tepatnya di desa tegalwaton, kecamatan Tengaran, kabupaten semarang, jawa tengah, ada cerita legenda di sumber mata air senjoyo, wisata alam yang asri asik murah untuk keluarga dan tempat ini juga sering digunakan sebagai Bumi Perkemahan anak-anak sekolah. Salah satu kuliner khasnya adalah Bakwan Jembak.

Kira-kira 200 meter ada traffic lamp pertama belok ke kanan. Ikuti jalan sampai ke arah sendang senjoyo. Disini udara cukup adem. Saat weekend suasana ramai. Masuk free, hanya bayar parkir saja. Ada beberapa mata air yang terdapat ikannya. Dan juga berada dekat dengan arena pacuan Kuda.

Harga Tiket Masuk (HTM) belum ada, Pengunjung hanya dikenakan biaya parkir saja yaitu sebesar Rp 2.000,-.

Jam Operasinal di buka 24 Jam dari Hari Senin s/d Minggu, karena tempat ini juga
 digunakan untuk Perkemahan anak sekolah ketika menjelang liburan sekolah.

Denah Lokasi Mata Air Senjoyo Salatiga (Google Maps)

Salatiga Jl. Senjoyo IV, Kadipurwo, Gendongan, Salatiga, Semarang








Selamat berlibur dengan orang-orang terdekat Anda. Cek Disini Informasi Wisata Terbaru di Semarang ===> KLIK
Labels: Jawa Tengah, Salatiga, Semarang

Thanks for reading Wisata Mata Air Sendang Senjoyo Salatiga, Tempat Spot Foto Ikan. Please share...!

0 Comment for "Wisata Mata Air Sendang Senjoyo Salatiga, Tempat Spot Foto Ikan"

Back To Top